Palembang Icon Hadirkan Harmony In Diversity di Bulan Ramadhan

Sahabat  Sonora,  Memeriahkan  Ramadhan 1439, Palembang Icon menghadirkan program special dengan tema   ‘Harmony in Diversity’. Sesuai dengan tema, Palembang Icon menawarkan indahnya perbedaan atau keberagaman pesona budaya dan tradisi saat bulan Ramadhan. Beragam pesona Ramadhan mulai dari ngabuburit, aneka perlombaan religi, dekorasi menarik hingga selfie corner, aneka kesenian dan tradisi seperti nasyid dan hadroh akan ditampilkan untuk menghibur pengunjung mall selama bulan Ramadhan. Selain itu, Palembang Icon juga menawarkan program belanja seperti bazaar Ramadhan untuk memenuhi kebutuhan pengunjung selama bulan Ramadhan dan  menyambut hari raya Idul Fitri. Hal ini seperti yang disampaikan Marketing Communication Palembang Icon, Trulli Amelia saat diwawancarai Kru Sonora.

Menyambut  hari  raya Idul Fitri Palembang Icon kembali mempersembahkan  Pesta Belanja Late Night Sale yang berlangsung pada tanggal 1,2, 8 dan 9 Juni mulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB tengah malam. Selain itu, berbagai penawaran disajikan lebih dari 200 tenant dan island Palembang Icon seperti Fashion, Shoes, Bags & Accessories, Food & Beverage, Beauty, Health & Personal Care, Gadget & Electronic, Jewelry, Watches & Optic, Books & Hobbies, Tour & Travel, Home Furniture, Children Related, Service, Groceries hingga Leisure & Entertainment.

Pesta belanja Midnight Sale juga menjadi  program tetap Palembang Icon, di Midnight sale memberikan penawaran menarik yaitu diskon hingga 70 persen di berbagai tenant Palembang Icon seperti Hush puppies, Everbest, Tracce, White mode, Valino, Little X8, dan  tenant lainnya.  Palembang Icon pun memberikan reward bagi pengunjung yang telah berbelanja saat Midnight Sale berlangsung. Hanya dengan menukarkan struk belanja  minimal Rp 500 ribu, pengunjung bisa mengambil satu kupon untuk selanjutnya bisa  mengambil undian hadiah di Fish Bowl  cukup dengan menukarkan struk belanja anda di Atrium lantai dasar, pelanggan bisa mendapatkan hadiah menarik motor, produk rumahtangga, voucher tiket Citilink, voucher menginap di Hotel Aston, dan ratusan voucher tenant Palembang Icon.

Sebagai  bentuk kepedulian dan melengkapi kebahagiaan selama bulan Ramadhan, Palembang Icon  juga akan berbagi kasih bersama anak yatim piatu serta bekerjasama dengan Lembaga Sosial Kemanusiaan untuk mengampanyekan kepedulian sosial masyarakat di bulan Ramadhan 1439 H ini.



Leave a Reply