Angkat Wisata dan Ekonomi Masyarakat , SKK Migas Gelar Media Gathering 2024 di Danau Ranau 

OKU Selatan , Sonora – Dalam rangka mempererat tali silahturahmi antara SKK Migas – KKKS dengan Jurnalis yang tergabung dalam Forum Jurnalis Migas (FJM) Sumatera Selatan  dilaksanakan kembali kegiatan Media Gathering dan Apresiasi Media antara SKK Migas – KKKS Sumsel dan Jurnalis Provinsi Sumatera Selatan. Mengusung tema “22 Tahun Mengelola Hulu Migas” , kegiatan ini diikuti oleh 80 Jurnalis  di Sumatera Selatan yang berlangsung  pada  17 September  2024 – 19 September 2024 berlokasi di Danau Ranau,  OKU Selatan Sumatera Selatan.

Ketua FJM Sumsel Okctaf Riady dalam sambutannya menyampaikan digelarnya Media Gathering di Danau Ranau agar  dapat meningkatkan kearifan lokal
” ini tempat yang indah ,  kapan lagi kita menyemarakkan tempat kita ”  ungkapnya  .
Melalui pemberitaan dari para jurnalis  diharapkan dapat meningkatkan pariwisata di Danau Ranau . Selain itu okctaf juga mengharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat  memperkuat forum FJM. Ia juga turut mengapresiasi SKK Migas yang terus menerus membantu kualitas teman teman  jurnalis di FJM Sumatera Selatan melalui berbagai kegiatan termasuk melakukan Uji Kompetensi Wartawan ( UKW ) yang digelar selama kepemimpinannya.

Sementara itu ,  PHR Zona 4 Regional Sumatera, Head of Communication Relation & CID Zona 4 Tuti Dwi Patmayanti selaku host kegiatan media gathering ini  berharap kegiatan dapat berjalan dengan lancar. “Semoga melalui kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi dan bersinergi secara positif untuk mendukung kegiatan dua belah pihak,” imbuhnya.

Turut menyampaikan sambutan dan sekaligus membuka kegiatan Media Gathering 2024 , Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Sumbagsel  Safei Syafri  mengucapkan terima kasih kepada anggota FJM Sumatera Selatan  yang terus mensupport kegiatan operasional hulu migas di Sumbagsel. Putra daerah OKU Selatan ini juga berharap ” melalui kegiatan yang digelar ini  bisa mengangkat wisata danau Ranau dan meningkatkan ekonomi masyarakat di Danau Ranau,” pungkasnya.

Penulis : Esy Armisi
Foto      : Esy Armisi



Leave a Reply