DPD Maska Sumbagsel Gelar Loka Karya Bertajuk Peran LRT Dalam Meningkatkan Perekonomian Provinsi Sumatera Selatan

Masyarakat Perkeretaapian Indonesia (Maska) merupakan sebuah organisasi yang berperan aktif dalam mendorong, meningkatkan, dan memajukan perkeretaapian di Indonesia.

Terkait dengan hal itu, DPD Maska Sumatera bagian selatan (Sumbagsel) menggelar Loka Karya bertajuk Peran LRT dalam Meningkatkan Perekonomian Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (8/10), di Hotel Beston Palembang.

Menurut Ketua DPD Maska Sumbagsel Dr. Eng. Ir. Joni Arliansyah, M.T., dalam kegiatan loka karya tersebut dilakukan pembahasan seputar optimalisasi penyelenggaraan LRT sehingga terjadi peningkatan perekonomian Prov. Sumsel.

Joni menambahkan, pembahasan loka karya seputar LRT tersebut, ditinjau dari berbagai aspek, di antaranya: teknis, feeder/penghubung, infrastruktur, dan income generating.

“Dan juga aspek-aspek lain. Seperti aspek untuk kita bersinergi antar instansi,” ujar pria yang juga berprofesi sebagai dosen transportasi di Unsri.

Lebih lanjut, Joni mengungkapkan, semakin lama peminat LRT di Kota Palembang semakin meningkat.

“Saya lihat dari paparan tadi. Semakin lama, per hari itu, semakin meningkat. Sampai delapan ribu atau tujuh ribuan tadi, kalo gak salah ya,” ungkapnya.

Ia menilai, sebenarnya pemerintah atau stakeholder sudah berusaha untuk menjadikan LRT sesuai dengan asal tujuan masyarakat.

Harapannya nanti, lanjut Joni, hal itu akan menghubungkan asal tujuan masyarakat melalui LRT ini, tapi tetap dengan kenyamanan, tarif yang murah, serta kecepatan.



15 Comments

Leave a Reply