Grab Gelar Syukuran Bersama Polda Sumsel

Palembang – Grab, everyday super app terkemuka di Asia Tenggara, terus memberikan pelayanan yang terbaik sepanjang tahun 2019, Grab terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang nyaman dan aman kepada semua kalangan masyarakat di bumi Sriwijaya.

Demi terciptanya rasa aman untuk para mitra dan pelanggan setia, Grab Palembang terus bersinergi dan berkerjasama dengan pihak Kepolisian Daerah Sumatera Selatan untuk menindak tegas kejahatan yang terjadi di Sumatera Selatan.

Dalam acara Syukuran Grab Bersama Kepolisian Daerah Sumatera Selatan yang diadakan di salah satu hotel berbintang di kota Palembang, turut dihadiri oleh Dir Krimum Polda Sumsel Kombes Pol Yustan Alpiani S.Ik., Kasubdit 3 Jatanras Polda Sumsel AKBP Yudi S.Ik., Kanit 3 Jatanras Polda Sumsel Kompol Junaidi SH dan jajarannya.

Acara rutin yang sering diadakan oleh Grab kali ini sengaja mengundang pihak Kepolisian Daerah Sumsel sebagai bentuk rasa terima kasih karena telah mengungkap kasus-kasus kejahatan, khususnya di kota Palembang, sehingga membuat semua elemen masyarakat aman, terutama dalam menikmati layanan Grab.

Menurut City Manager Grab Palembang Siswantoro, dalam sambutannya mengatakan, dirinya merasa sangat senang syukuran kali ini bisa mengajak Kepolisian Daerah Sumsel sebagai rasa syukur telah banyak berkonstribusi untuk keamanan Provinsi Sumsel.

“Saya sangat senang dan begitu bangga dengan kerja keras dari pihak Kepolisian Daerah Sumsel, yang dengan begitu cepat mengungkap dan menindak tegas pelaku-pelaku kejahatan, sehingga membuat rasa aman untuk kami masyarakat kota Palembang,” ujarnya.

Semoga sinergi antara Grab dan pihak Kepolisian Daerah Sumsel ini, lanjut dia, akan terus terjalin demi menciptakan rasa aman khususnya para mitra dan pelanggan setia Grab.

Dalam kesempatan yang sama, Dir Krimum Polda Sumsel Kombes Pol Yustan Alpiani S.Ik., saat diwawancarai mengaku senang sekali diundang dalam acara ini.

Dia mengatakan, acara ini baik sekali, dan perlu koordinasi yang baik antara Grab dengan pihak Kepolisian.

“Memang antara Grab dan pihak Kepolisian harus selalu ada koordinasi yang baik, karena apa yang terjadi di lapangan merupakan tanggung jawab kami, termasuk kasus-kasus yang berhubungan dengan mitra Grab,” ungkapnya.

Ia berharap, semoga ke depannya mitra Grab akan mendapatkan semacam pelatihan atau tes psikologi, guna menjadikan mitra Grab yang berkualitas.



12 Comments

Leave a Reply