Pengamat Ekonomi : ” Dampak Virus corona Sangat Luar Biasa Terhadap Ekonomi”

PALEMBANG, SONORA – Penyebaran virus corona semakin meluas , hari ini Senin ( 02/03/2020 ) Presiden Jokowi juga telah mengumumkan adanya dua orang di Indonesia yang positif terjangkit virus corona. Pengamat Ekonomi Kota Palembang Amidi mengatakan “dampak virus corona tidak hanya berdampak pada sector kesehatan namun juga berdampak sangat luar biasa terhadap sector ekonomi ”. Aktivtas ekonomi yang berhubungan dengan negara -negara sumber corona, arus wisata arus masuk dan keluar terhambat, barang-barang yang dibeli dari luar juga terhambat dan produk – produk lain juga terpengaruh.

Kebijakan pemerintah Arab Saudi yang menutup sementara perjalanan umroh dan wisata religi per Kamis (27/02/2020 ), juga menyebabkan kerugian dari travel umroh “ rata-rata mereka mengalamai kerugian 36 milyar  perhari “ apalagi tidak ada kejelasan mengenai keberangkatan jemaah yang berpengaruh terhadap sector pariwisata.
Amidi juga mengatakan pemerintah dan pelaku usaha harus duduk satu meja untuk memenuhi pasokan agar dapat mencari negara alternative untuk melakukan impor kebutuhan bahan pokok termasuk komoditi bawang putih mengingat besarnya kebutuhan bawang putih di Palembang untuk pembuatan cuko , “ Rata – rata Palembang membutuhkan 4 ton bawang putih perhari,” ujar Amidi .

Mengantisipasi virus ini dari sisi ekonomi Amidi mengharapkan agar masyarakat harus berhati – hati apabila hendak bepergian utamanya ke luar negeri, menggunakan masker hanya di tempat-tempat rawan agar tidak mendorong kenaikan harga masker . Dari aspek makanan lebih banyak mengkonsumsi produk lokal yang tidak kalah nutrisnya dengan produk impor.



2 Comments

Leave a Reply